
Bintang Timur Surabaya menang 5-3 atas Sadakata United di Futsal Nation Cup 2025
Bintang Timur Surabaya menang 5-3 atas Sadakata United dalam Futsal Nation Cup 2025. Pertandingan tersebut berlangsung di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Kamis (24/4/2025) sore WIB.
Kemenangan ini membuat Bintang Timur Surabaya melaju ke babak semifinal. Mereka akan menghadapi pemenang antara Black Steel FC melawan Pangsuma FC Kalbar.
Jalannya Pertandingan
Kedua tim langsung tancap gas sejak menit awal. Bintang Timur Surabaya terlihat lebih nyaman dalam melancarkan serangan ke lini pertahanan Sadakata United.
Namun, Sadakata United berhasil mengejutkan gawang Bintang Timur Surabaya. Akan tetapi, Bintang Timur Surabaya mampu merespons dengan sangat baik.
Bintang Timur Surabaya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Gilvan. Gol itu membuat mereka semakin percaya diri dalam melancarkan serangan ke pertahanan Sadakata United.
Benar saja, Bintang Timur Surabaya sukses membalikan keadaan lewat Samuel Eko. Hasilnya, mereka unggul 2-1 atas Sadakata United di babak pertama.
Usai turun minum, Bintang Timur Surabaya tidak menurunkan ritme permainannya. Tim polesan Diego Rios itu sukses menambah pundi-pundi golnya menjadi 3-1 lewat gol yang kembali dicetak Gilvan.
Sadakata United mencoba untuk merespons gol tersebut. Dan akhirnya mereka mampu memperkecil kedudukan menjadi 2-3.
Jual beli serangan terus terjadi, Bintang Timur Surabaya mampu menambah keunggulannya menjadi 4-2 yang lagi-lagi dicetak oleh Gilvan. Tapi tak berselang lama, Sadakata United sukses mencuri gol sehingga memangkas jarak menjadi 3-4.
Sadakata United mengambil resiko dengan bermain power play. Hasilnya, Bintang Timur Surabaya sukses menambah keunggulannya menjadi 5-3, yang mana gol tersebut kembali dicetak oleh Gilvan.