Klasemen Liga Spanyol: Real Madrid dan Barca bersaing ketat di puncak

Klasemen Liga Spanyol: Real Madrid dan Barca bersaing ketat di puncak

Penyerang Real Madrid Kylian Mbappe merayakan gol ketiganya dalam pertandingan sepak bola play-off fase sistem gugur Liga Champions UEFA antara Real Madrid CF dan Manchester City di stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Rabu (19/2/2025)

Real Madrid terus menempel ketat Barcelona di puncak klasemen sementara Liga Spanyol dengan sama-sama mengamankan total 54 poin.

Los Blancos baru saja menambah tiga angka setelah mengatasi perlawanan Girona 2-0 pada pertandingan di Santiago Bernabeu, Madrid, Senin dini hari WIB.

Tambahan tiga poin penuh tersebut kian memananskan persaingan ketat di puncak klasemen usai El Real hanya kalah selisih margin gol dari El Barca.

Sedangkan di peringkat ketiga terdapat Atletico Madrid yang mengamankan total 53 poin.

Betis yang baru mengamankan kemenangan atas Getafe 2-1 kini kian mendekati zona Eropa.

Tim asuhan Manuel Pellegrini tersebut kini berada di peringkat ketujuh dengan memperoleh 35 poin atau sama dengan yang didapatkan Rayo yang menempati peringkat keenam.

Kondisi serupa juga dialami Real Sociedad yang terus membayang-bayangi persaingan di zona Eropa.

Sociedad yang baru saja memetik kemenangan atas Leganes 3-0 kini berada di peringkat kedelapan dengan koleksi 34 poin.

Dalam laman LaLiga, Senin, berikut daftar klasemen hingga memasuki pekan ke-25:

PeringkatTimPertandinganMenangSeriKalahMargin golPoin
1.Barcelona2517354254
2.Real Madrid2516633154
3.Atletico Madrid2515822653
4.Athletic Bilbao2513932248
5.Villareal2512851344
6.Rayo25988135
7.Betis25988035
8.Real Sociedad2510411034
9.Mallorca2510410-734
10.Celta Vigo259511-232
11.Osasuna257117-532
12.Girona259412-531
13.Sevilla24879-531
14.Getafe25799130
15.Espanyol257612-1227
16.Leganes255911-1624
17.Las Palmas256514-1423
18.Valencia255812-1623
19.Alaves255713-1122
20,Valladolid254318-4315

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*